Sabtu, 11 Februari 2012

Futsal(by dian)

Asal Usul Futsal

Futsal merupakan sebuah variasi dari olahraga sepakbola yang Dimainkan pada lapangan yang lebih kecil dan kebanyakan dimainkan pada arena didalam ruangan. Kata futsal merupakan kependekan dari Portuguese futebol de salão dan the Spanish fútbol de salón (colloquially fútbol sala), yang dapat diterjemahkan sebagai sepakbola setengah atau sepakbola dalam ruangan. Selama perhelatan piala dunia di Madrid pada tahun 1985, nama fútbol de salón lebih sering digunakan. Semenjak itu pula, semua nama lain selain fútbol de salón secara resmi diubah menjadi futsal. Futsal dimainkan antara dua tim dan masing masing tim terdiri dari 5 orang pemain. pemain pengganti diizinkan hingga berjumlah yang tak dibatasi. Tidak seperti Sepakbola dalam ruangan lainnya, permainan futsal ini dimainkan diatas permukaan keras dan Menggunakan bola yang lebih kecil dan kurang memantul dibandingkan dengan bola yang digunakan pada sepakbola biasa. permainan ini mengandakan kemampuan berimprovisasi dalam mengumpan bola pada ruangan yang sempit serta kreatifitas dan teknik untuk menguasai bola pada ruangan yang sempit.
HISTORY
Futsal dimulai di Montevideo, Uruguay pada tahun 1930 atau ketika Juan Carlos Ceriani membuat kompetisi Sepakbola versi lain di YMCAs. Di Brazil versi ini dikembangkan dijalan-jalan Sao Paulo dan tidak lama kemudian sebuah buku peraturan futsal pun diterbitkan. Olahraga ini mulai menyebar menuju Amerika Selatan dan popularitasnya membuat sebuah lembaga yang menaungi olahraga ini dibuat dan dinamakan dengan FIFUSA (Federación Internacional de Fútbol de Salón) pada tahun 1971 bersamaan dengan Kejuaraan dunia. Kejuaraan dunia futsal pertama kali diadakan di Rio de Janeiro, dimana tuan rumah berhasil mengukuhkan gelar juara dunia untuk pertama kalinya pada bidang olahraga ini setelah mengalahkan Paraguay di final. Ketika itu terjadi perselisihan antara FIFA dan FIFUSA menyangkut kewenangan dalam menaungi olahraga futsal ini, sehingga kala itu pada tahun 1985 FIFUSA memodifikasi sedikait nama futsal menjadi fut-sal.
FIFA berhasil mengambil alih kejuaraan dunia futsal ini pada tahun 1989. Dibawah naungan baru FIFA, beberapa aspek teknik permainan berhasil dikembangkan. Seperti penjaga garis atau linesmen diganti dengan wasit kedua dan tidak ada pembatasan pemain cadangan atau subtitusi. FIFA juga yang mengenalkan pertama kali dengan bola ukuran 4 yang mana kemampuan memantulnya berkurang 30% dibandingkan dengan bola biasa, bola ukuran 4 ini juga memudahkan pemain untuk dapat berlari lebih cepat, selain itu FIFA juga mengizinkan untuk mencetak gol menggunakan kepala.
Hubungan FIFA dengan anggotanya juga membuat semakin banyak yang turut berpartisipasi dalam olahraga ini. Hal ini membuat FIFA mengadakan turnamen Futsal Internasional untuk pertama kalinya yang dibawahi oleh FIFA dan selanjutnya sering disebut dengan FIFA Futsal World Championship, yang mana lagi-lagi Brazil berhasil mengukuhkan dirinya sebagai juara dunia futsal untu pertama kalinya dibawah naungan FIFA.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar